Aplikasi Penerjemah Tangisan Bayi – Bayi merupakan sebuah makhluk kecil lucu yang masih polos dan hanya bisa menangis untuk mengekspresikan perasaan.
Karena seorang bayi belum mampu berbicara untuk mengungkapkan apa yang sedang dirasakan atau apa yang sedang di inginkannya.
Hal inilah yang menjadikan setiap tangisan bayi memiliki makna tertentu dan terkadang sulit untuk memahami dan mengetahui alasan kenapa bayi menangis.
Bahkan orang tua pun terkadang tidak tau apa yang harus dilakukan ketika si buah hati terus menangis dan tidak kunjung berhenti setelah melakukan berbagai upaya.
Hingga kemudian muncul sebuah aplikasi penerjemah tangisan bayi yang memungkinkan orang tua lebih bisa memahami ketika anaknya tiba-tiba menangis.
Mengenal Aplikasi Madsaz
Madsaz merupakan sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh salah satu dosen Institut Pertanian Bogor (IPB) bernama Medhanita Dewi Renanti.
Dosen manajemen informatika IPB tersebut berhasil menemukan dan menciptakan sebuah aplikasi yang mampu memberikan terjemahan ketika bayi menangis.
Hal ini tentu akan sangat memudahkan seorang ibu yang terkadang bingung harus melakukan apa ketika anak menangis dan tidak kunjung berhenti.
Penemuan ini sangat memberikan berbagai manfaat khususnya bagi para ibu yang memiliki anak kecil dan hanya bisa menangis untuk meluapkan ekspresinya.
Tak mengherankan jika aplikasi Madsaz banyak digunakan dan mampu menjadi sebuah aplikasi yang mendapatkan banyak apresiasi dari berbagai pihak.
Pembuatan Aplikasi Penerjemah Tangisan Bayi
Medhanita selaku pembuat aplikasi Madsaz mengakui bahwa aplikasi ini telah dirancang sejak tahun 2011 lalu ketika dirinya sedang mengandung.
Dirinya mengikuti sebuah seminar tentang tumbuh kembang anak dan hal inilah yang menjadi sebuah awal dari pemikiran untuk membuat aplikasi penerjemah tangisan bayi.
Pada tahun 2013 lalu,bentuk aplikasi Madsaz masih berupa desktop hingga kemudian si pembuat aplikasi mengembangkannya di platform Android.
Tentu saja ini melalui sebuah rangkaian penyempurnaan supaya aplikasi dapat bekerja dengan baik dan mampu membantu banyak orang.
Bahkan aplikasi ini telah tersedia dalam dua bahasa inggris,yakni bahasa indonesia dan bahasa inggris supaya lebih bersifat universal.
Baca Juga : Aplikasi Unseen WhatsApp : Berikut Cara Installnya!
Mampu Mendeteksi 5 Jenis Tangisan
Madsaz sampai saat ini telah diunduh oleh lebih dari 180 ribu orang karena memiliki kegunaan dan fungsi yang sangat membantu banyak orang.
Aplikasi ini juga digunakan bukan hanya oleh orang indonesia saja melainkan digunakan oleh berbagai orang di negara lain karena bersifat universal.
Tingkat akurasi aplikasi ini dinilai mencapai 94 persen karena telah melalui berbagai macam tahapan dan uci coba untuk melakukan tes secara langsung.
Madsaz mampu mendeteksi 5 jenis tangisan bayi mulai dari karena lapar,mengantuk,bersendawa,kembung,atau merasa tidak nyaman.
Dengan begitu,seorang pengasuh bayi atau seorang ibu menjadi dapat dengan mudah mengetahui keinginan buah hati ketika menangis.