Ice Network – Mata uang digital belakangan ini banyak menjadi perbincangan dikarenakan wacana untuk menggantikan mata uang fiat.
Seperti yang telah diketahui bahwa zaman sudah bergerak ke era digital sehingga penggunaan mata uang fiat sudah mulai tidak efektif dan perlu pengganti.
Mata uang digital yang telah dikembangkan ini bernama kripto yang mana telah banyak dijadikan sebagai investasi untuk sebagian masyarakat.
Salah satu mata uang kripto yang belakangan ini menarik perhatian adalah ice network dan banyak yang mengatakan ini hampir sama dengan pi network.
Tak mengherankan jika masyarakat sangat antusias mengingat sebelumnya pi juga cukup sukses dalam membuat investor kripto menjadi antusias.
Apa Itu Mata Uang Kripto?
Cryptocurrency atau mata uang kripto merupakan sebuah aset digital yang banyak dikembangkan selama beberapa tahun terakhir.
Nama Bitcoin menjadi aset kripto yang telah memiliki harga yang tinggi dengan marketcap yang tinggi pula selama beberapa tahun terakhir.
Cerita naiknya harga bitcoin yang sangat tinggi mungkin sudah cukup menjadi sebuah bukti bahwa mata uang kripto memiliki prospek cerah kedepannya.
Hal ini menjadikan aset kripto dapat dijadikan sebagai aset untuk melakukan investasi karena volatilitas harga yang sangat cepat dan gampang berubah.
Tentu saja investasi bisa dijadikan pilihan walaupun memiliki resiko yang tinggi,namun juga bisa memberikan return yang tinggi pula.
Mengenal Ice Network
Seperti yang telah dijelaskan diatas,ice network merupakan sebuah mata uang kripto yang dikembangkan beberapa waktu lalu dengan sistem yang cukup menarik.
Banyak yang mengklaim bahwa ice network memiliki kemiripan dengan pi network yang telah sukses sebelumnya sebagai mata uang kripto.
Walaupun pi network belum dirilis secara global di pasar kripto,namun koin ini telah banyak menarik perhatian dan membuat investor kripto antusias.
Hal yang sama juga berlaku dengan ice network dimana koin ini juga banyak yang membicarakan dan banyak dijadikan sebagai aset masa depan.
Namun beberapa orang masih belum tahu cara untuk mendapatkan koin ini,oleh karena itu kami akan memberikan pembahasan tersebut.
Baca Juga : 1 Pi Network Berapa Rupiah? Berikut Harga Terbaru 2023
Cara Mendapatkan Ice Network
Untuk anda yang penasaran mengenai bagaimana cara untuk mendapatkan koin yang bernama Ice Network,maka anda tidak perlu khawatir.
Kami akan memberikan cara supaya anda bisa mendapatkan koin ini,adapun cara yang bisa anda lakukan adalah sebagai berikut.
- Masuk ke website https://icenetwork.io/ pada browser perangkat anda.
- Pilih metode untuk mendapatkan koin tersebut.
- Klik “Build on Ice” untuk membeli koin tersebut.
- Atau bisa “Snow Airdrop” untuk melakukan airdrop.
- Lalu selesaikan semua prosesnya.
Dengan melakukan cara diatas,maka anda akan mendapatkan koin Ice Network sesuai dengan metode yang anda pilih pada menu sebelumnya.
Ketika anda memilih untuk membeli maka anda bisa membayar,sedangkan metode airdrop mengharuskan anda untuk menyelesaikan beberapa misi.