Voucher Sodexo Bisa Digunakan Dimana Saja — Voucher Sodexo merupakan sebuah voucher belanja yang bisa digunakan di banyak jenis mercant ataupun outlet.
Voucher Sodexo merupakan salah satu voucher hadiah yang bisa digunakan di 25 merchant di seluruh Indonesia.
Dengan jaringan yang luas inilah,anda tidak perlu kebingungan ketika menerima gift voucher ini dari manapun.
Karena ada pilihan tempat dan mercant yang sangat banyak untuk anda bisa menukarkan voucher ini.
Keuntungun Menggunakan Voucher Sodexo
Ada beberapa keuntungan yang bisa didapatkan saat menggunakan voucher sodexo. Baik bagi perusahaan ataupun bagi merchant dan outlet yangmenerima voucher ini.
Bagi perusahaan fleksibilitas yang dimiliki mempermudah perusahaan untuk menciptakan berbagai program insentif yang kreatif dan sesuai dengan budget yang dimiliki.
Sedangkan untuk merchant atau outlet menjadi tidak butuh tenaga penjualan tambahan dan biaya besar untuk kampanye.
Dengan menjadi mitra sodexo,maka secara langsung akan memberikan outlet saluran penjualan tambahan. Sedangkan untuk para pengguna akan dapat memilih sendiri secara bebas mengenai hadiah apa yang di inginkan atau dibutuhkan.
Voucher Sodexo Bisa Digunakan Dimana Saja?
Untuk saat ini,sodexo memiliki lebih dari 10 kategori pilihan seperti makanan,supermarket,fashion,tour travel. Voucher ini sangat nyaman digunakan untuk membeli kebutuhan rumah tangga di supermarket sehingga akan mendapatkan potongan harga.
Jadi anda tidak akan merasa terbebani dengan biaya belanja anda. Anda juga tidak perlu khawatir saat mendapatkan voucher Sodexo karena banyaknya tempat untuk menukarkan voucher ini.
Adapun beberapa tempat yang bisa digunakan untuk menukarkan voucher sodexo yaitu Carrefour,Alfamart,Alfamidi,KFC,Burger King,Java Kitchen,Matahari,Havva,Gaudi,dan Everbest. Selain itu masih banyak tempat lagi yang dapat digunakan untuk menukarkan voucher Sodexo.
Cara Menggunakan Voucher Sodexo
Untuk anda yang memiliki voucher Sodexo dan masih merasa bingung dengan cara untuk menggunakan voucher ini. Anda bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini yang akan kami berikan.
- Voucher ini dapat digunakan hanya untuk satu kali transaksi saja.
- Voucher ini tidak dapat ditukarkan dengan uang tunai.
- Voucher ini tidak dapat menerima kembalian.
- Voucher harus dalam keadaan baik dan tidak rusak.
- Jangan merobek dan memodifikasi voucher sodexo yang anda miliki.
- Voucher hanya dapat ditukarkan di merchant yang tersedia di website sodexo.
- Sodexo tidak bertanggung jawab atas kerusakan voucher.
- Perhatikan masa berlaku voucher sodexo.
- Daftar merchant dapat berubah sewaktu-waktu.
Nantinya anda hanya tinggal datang ke merchant yang menerima penukaran voucher sodexo. Anda hanya tinggal memberikan voucher ini kepada kasir dan memilih barang yang anda inginkan.
Perlu di ingat bahwa pemilihan barang harus senilai dengan voucher,karena voucher ini tidak bisa menerima kembalian dan tidak dapat ditukarkan dengan uang tunai. itulah ulasan dari salvo semoga bermanfaat!